Cara membaca register Real / Float di Machine SCADA Expert (MSE) / Indusoft Web Studio (IWS)
bingung cara membaca register modbus dengan IWS atau Machine SCADA Expert (MSE) ?
pastikan, baca manual help nya MOTCP.PDF di folder installer Machine SCADA Expert (MSE), disana terdapat cara komunikasinya dan data type nya, serta format penulisan registernya.
Jadi yang perlu di setting, pertama
– membuat variable dengan type data REAL
– pada setting driver sheet I/O Addressnya ditulis dengan FP:??
contoh penulisan integer 4X:3 (integer di register 40003)
jika floating point di register 40003 dan 40004 maka penulisannya FP:3
berikut terlampir gambarnya:
Mau tanya mas Rifqi kalau pakai modscan ada error ” Received Invalid Response to MODBUS Query” masalahnya di mana ya?
ini sebenernya sudah konek antara Modscan dengan Device. tapi kemungkinan register yang di request tidak ada, atau jumlah register yang diminta terlalu banyak, dan masih banyak kemungkinannya.
biasanya kalau kita lihat di bagian display option > show traffic, nanti kita bisa tau invalid response code nya apa. dari situ bisa lebih jelas masalahnya dimana.
saya pernah bahas code exeption nya bisa cek disini:
https://www.rifqion.com/menulis/modbus-exception-codes/
mau tanya om Rifqi,
klo register address kita 42401, penulisan header nya : 4x:2400, I/O addressnya : 1, atau gimana?
klo register address kita 2401, penulisan header dan I/O address nya seperti apa ya?
terimakasih